5 Destinasi Wisata Sejarah di Kota Magelang Kalian Wajib Tahu

lensabanyuwangi.com – Magelang merupakan kota yang kaya akan sejarah dan budaya, menyimpan banyak destinasi wisata yang wajib untuk dijelahahi. Mulai dari candi megah hingga museum yang menyimpan artefak kuno. Berikut 5 destinasi wisata sejarah kota magelang kalian wajib tahu.

Candi Borobudur

Candi Borobudur merupakan sebuah mahakarya arsitektur kuno candi Buddha terbesar di dunia dan telah diakui sebagai Situs Warisan Dunia oleh UNESCO. Dibangun pada abad ke-8 hingga ke-9 oleh dinasti Syailendra, candi ini memiliki 72 stupa yang indah yang masing-masing berisi patung Buddha. Salah satu keunikan yang menjadi daya tarik utama Borobudur adalah arsitekturnya yang luar biasa. Candi ini dibangun tanpa menggunakan perekat semen. Batu-batu vulkanik yang tersusun dengan sangat rapat membentuk hingga memiliki struktur candi yang kokoh dan megah. Dengan adanya teknik tersebut membuktikan keahlian dan ketelitian yang luar biasa dari para pembangunnya. Candi Borobudur terletak di Jl. Badrawati, Kw. Candi Borobudur, Borobudur, Kec. Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Candi ini buka setiap hari dari pukul 06.30 hingga 16.30 WIB. Harga tiket masuk Candi Borobudur bervariasi antara Rp50.000 hingga Rp250.000, tergantung pada kategori pengunjung.

Museum Karmawibhangga

Terletak di kompleks Candi Borobudur, Magelang. Museum tersebut menyimpan artefak bersejarah dan memiliki informasi mengenai pemugaran Candi Borobudur. Selain itu memberikan gambaran tentang sejarah arsitektur dan makna religius. Candi borobudur buka setiap hari pada pukul 07.00-17.00 WIB dan kalian bisa masuk secara gratis dengan tiket terusan masuk Candi Borobudur.

Baca Juga : Pengalaman Tak Terlupakan: Pesona Kepulauan di Samudra Pasifik

Monumen Diponegoro

Monumen Diponegoro merupakan sebuah monumen yang terletak di Magelang tepatnya pada Jl. Ahmad Yani No.8, Panjang, Kec. Magelang Tengah, Kota Magelang, Jawa Tengah 56111. Dipersembahkan untuk mengenang jasa Pangeran Diponegoro. Beliau merupakan salah satu pahlawan nasional yang memimpin Perang Diponegoro pada tahun 1825-1830. Monumen ini terletak di lokasi yang bersejarah, yaitu tempat ditangkapnya Pangeran Diponegoro oleh Belanda pada tahun 1830. Kalian bisa berkunjung di setiap harinya dengan jam buka Setiap Hari pukul 08.00-17.00 WIB.

Desa Wisata Candirejo

Desa Candirejo di Magelang adalah destinasi wisata yang kaya akan sejarah dan budaya Jawa tradisional. Pengunjung dapat menyaksikan rumah-rumah tradisional, mengikuti kegiatan budaya seperti membatik dan bermain gamelan, serta menjelajahi situs bersejarah. Desa ini berlokasi di Jl. Raya Candirejo, Sangen, Candirejo, Kec. Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah dan buka setiap hari pukul 08:00-17:00 WIB dengan harga tiket masuk mulai dari Rp20.000.

Kalian juga bisa mendapatkan informasi menarik lainnya dari dalam hingga luar negeri, cukup dengan mengunjungi website kami https://lensabanyuwangi.com/

Musium Wayang

Wayang merupakan warisan kesenian budaya Indonesia yang memiliki daya tarik tersendiri. Di Magelang, dekat Candi Borobudur, terdapat Museum Wayang di Pondok Tingal, Wanurejo. Museum ini menyimpan koleksi wayang dari berbagai daerah di Indonesia, bahkan dari negara lain seperti China, Kamboja, dan Turki. Selain menjadi koleksi yang menarik, wayang di museum ini juga berfungsi sebagai sarana pendidikan bagi anak-anak sekolah dan menjadi objek penelitian seni serta budaya.